Hal UNIK tentang PAPUA
Baiklah sekarang kita akan membahas tentang papua yaitu sebuah daerah yang indah di ujung timur Indonesia raya. Papua adalah provinsi yang sangat kaya dengan bahan tambang, hutan, dan kekayaan alam lainnya yang menjadi daya tarik tersendiri bagi jutaan masyarakat dunia.
Apakah kamu yang tidak mengenal Papua???
Bahkan selama belasan tahun terakhir namanya telah sangat di kenal di mata dunia. Beragam keunikan dan tradisi yang dimiliki Papua yang dapat membuat kita dengan mudah jatuh hati dan ingin mengenal wilayah papua secara dekat dan lebih mendalam.
Ingin mengenal Papua lebih Mendalam lagi???
Mari kita lihat hal Penting dan Unik tentang Papua berikut ini Check It Out!
1. Sempat Menjadi Daerah Perang Pada Saat Perang Dunia 2
Tidak banyak orang yang tahu bahwa Papua sempat menjadi daerah perang Pasifik di tahun 40an. Pulau Papua yang sangat besar itu menjadi rebutan antara tentara sekutu (yang dipimpin Amerika) dan Jepang.Banyak sekali bekas-bekas peninggalan kendaraan perang dan senjata di Papua, yang menjadi saksi bisu sejarah di sana. Kalung pengenal tentara Amerika yang meninggal di sana menjadi souvenir unik bagi pemuda Papua di tahun 90an. Mereka menemukannya dengan cara menggali tanah.
2. Batik
corak batik khas papua biasanya dengan kekayaan papua seperti dengan burung cendrawasih, ukiran patung. dan lain-lain.
3 Noken
Noken adalah sebuah tas unik khas Papua yang terbuat dari benang atau anyaman kulit kayu. Menjadi perlengkapan wajib bagi orang-orang disana untuk menenteng bawaan. Wanita papua biasanya menggunakan noken diatas kepala mereka. Tas ini diakui Unesco sebagai warisan dunia asli papua.
4. Salju di Papua
Papua ternyata punya salju yang tepatnya berada di daerah puncak jaya di pegunungan Cartenz, Puncak ini adalah puncak tertinggi di Indonesia. Sudah banyak pecinta alam yang berhasil naik sampai ke atasnya dan menikmati salju di daerah khatulistiwa.
5. Jayapura telah berulang kali ganti nama
jayapura merupakan ibukota provinsi papua yang terletak di wilayah paling timur indonesia. Kota ini telah berulang kali ganti nama hingga akhirnya menjadi jayapura. Sebelumnya nama kota ini adalah Numbai, Hollandia, Kotabaru dan Soekarnopura
6.Tradisi Nyirih
Nyirih merupakan sebuah tradisi yang ditemukan dari wilayah paling barat hingga wilayah timur indonesia. masyarakat papua juga menjadikan budaya makan pinang/sirih sebuah tradisi turun temurun yang digemari dan dijadikan sebuah simbol kebersamaan dan kekeluargaan.
7. Papua sebagai laboratorium bahasa
Sebuah penelitian menyebutkan bahwa di papua terdapat 268 bahasa daerah di luar bahasa Indonesia yang digunakan dan dikembangkan oleh berbagai suku yang terdapat di sana. hal inilah yang membuat para peneliti di Amerika dan Eropa menyebut tanah papua sebagai laboratorium bahasa.
0 komentar:
Posting Komentar