topbella

Sabtu, 24 Februari 2018

Membuat TAKJUB!!! Tempat ini membuat kamu merasa bagaikan di Negeri Dongeng

Indah bagaikan di Negeri Dongeng 💖💖💖


Hasil gambar untuk animasi negeri dongeng

 Pernakah terlintas dalam benak kalian bahwa negeri dongeng benar-benar nyata? Negeri dimana kalian bisa menjalani hidup dengan nyaman dan bahagia seperti di buku-buku dongeng. Mungkin kalian berpikir bahwa negeri seperti itu hanya ada dalam khayalan saja atau hanya ada pada film-film khayalan seperti film Alice in The Wonderland. Tapi siapa sangka jika negeri dongeng itu benar adanya?

Negeri dongeng yang dimaksud bukanlah negeri yang ajaib seperti cerita-cerita dalam buku, dimana kalian bisa menemukan rumah beratap cokelat ataupun kelinci yang dapat bicara. Negeri dongeng yang dimaksud disini adalah pemandangan yang persis seperti di negeri dongeng yang terdapat dalam buku-buku cerita dan film fiksi. 

Tentu asyik jika berlibur mengunjungi sebuah tempat yang indah persis di dalam negeri dongeng. Seperti sungguhan berada dalam kisah pada buku cerita favorit kalian masa kecil. Kalian bisa membayangkan tinggal disana tanpa harus terjebak dengan hiruk pikuk keramaian kota dan menikmati sejuknya udara disana. Inilah alasan mengapa banyak turis yang datang ke tempat-tempat ini. Jika kalian adalah salah satu dari orang-orang yang ingin sekali berlibur ke tempat-tempat ini, kalian bisa merencanakannya dan menyusun jadwalnya. Kalian bisa memulai untuk menabung biaya untuk membeli tiket pesawat dan biaya berlibur selama di tempat-tempat ini. 

Berikut ini adalah potret cantik dari negeri-negeri impian semua orang yang akan membuat kalian semakin ingin mengunjungi tempat ini.

Rumah Beratap Bougenvile di Provence, Paris
Hasil gambar untuk Rumah Beratap Bugenvile di Provence, Paris

Hoi An, Vietnam
hoi an

Salah satu negara di Asia yang menemani Jepang dalam daftar tempat di dunia dengan pemandangan indah seperti di dongeng adalah Vietnam. Hoi An, itulah nama tempat di Vietnam yang harus kamu kunjungi jika ingin merasakan bagaimana tinggal di negeri dongeng.


Hoi An adalah sebuah kota di dekat pantai Vietnam yang terkenal dengan pemandangan seperti kota kuno. Kota penuh sejarah ini diisi dengan bangunan berarsitektur kuno bergaya Cina. Oleh UNESCO, tempat bersejarah yang menggambarkan budaya abad ke 15 sampai 19 ini dimasukan ke dalam daftar situs warisan dunia.

Desa Røros saat musim dingin tiba.
Hasil gambar untuk Desa Røros saat musim dingin tiba.

Katedral Santo Basil, Rusia
Katedral Santo Basil
Apa kalian pernah menonton salah satu film Disney yang berjudul Aladdin? Jika iya, mungkin kalian masih ingat dengan bentuk istana tempat dimana Putri Jasmine tinggal. Percayakah kalian bahwa di bumi tempat kita tinggal ini ada sebuah tempat dimana sangat mirip dengan bentuk istana tersebut? Tempat itu adalah Saint Basil's Cathedral.

Saint Basil's Cathedral adalah sebuah gereja dengan bentuk seperti nyala api. Gereja ini dibangun dari tahun 1555. Dikenal dengan nama Trinity Church dan Trinity Cathedral, gereja ini memiliki warna gedung yang sangat beranekaragam dan membuatnya menjadi bangunan gereja yang sangat cantik. Saint Basil's Cathedral merupakan landmark terkenal yang ada di Rusia.

Venesia, Italia
venice

Venice menjadi salah satu tempat paling romantis di Italia yang wajib dikunjungi oleh pasangan yang sedang dimabuk asmara. Tidak hanya terkenal akan suasananya yang romantis, pasangan yang sedang dimabuk asmara jika berkunjung ke Venice akan dibawa melintasi ruang dan waktu, menikmati suasana kota layaknya kota di dongeng.


Melihat pemandangan kota yang indah sekaligus mencicipi salah satu negara dengan makanan terbaik di dunia, apalagi yang bisa diharapkan dari kota Venice? Kota Venice bukan hanya kota yang sempurna bagi para pasangan kekasih, kalian yang masih jomblo juga boleh menikmati pemandangan di kota ini.

 Benteng Vardøhus yang mengitari beberapa rumah sangat indah
Hasil gambar untuk Benteng Vardøhus yang mengitari beberapa rumah sangat indahHasil gambar untuk Benteng Vardøhus yang mengitari beberapa rumah sangat indah

Colmar, Perancis
colmar
Berada di Alsace, Perancis, Colmar adalah sebuah kota yang menjadi tempat perpaduan arsitektur, budaya dan aura Perancis dengan Jerman. Kota ini memiliki pemandangan yang indah layaknya kota di dongeng anak-anak. Kota kecil ini adalah permata tersembunyi yang dimiliki oleh negara Perancis.

Kota ini dapat memberikan suasan hidup layaknya di film Disney yang berjudul Beauty and The Beast. Selain bisa menikmati suasan kota yang indah, di kota ini kalian juga bisa mengunjungi museum mainan dan model kereta, Animated Museum of Toys and Modeled Trains. 

Stave Church of Telemark.
Hasil gambar untuk Stave Church of Telemark.

Sintra, Portugal
Sintra

Rasanya tidak perlu dijelaskan kenapa tempat ini bisa masuk ke dalam urutan pertama daftar tempat dengan pemandangan seindah di negeri dongeng. Keindahan kota Sintra sudah terkenal sejak abad ke-19. Kota resort inilah yang menjadi kota romantis yang terkenal pada era abad ke-19. Berdiri tepat di puncak bukit dan bisa sangat mudah terlihat dari Lisbon.


Sintra adalah sebuah kota resort yang dibangun tepat di kaki gunung Sintra, Portugal dan berjarak tidak jauh dari ibukota Portugal yakni Lisbon. Rumah resort ini dicat dengan menggunakan warna yang menarik demi menarik minat para turis.

Rumah Peri di Hunderfossen, Lillehammer.
Hasil gambar untuk Rumah Peri di Hunderfossen, Lillehammer.

Goa Glowworm, Selandia Baru
gua glowworm
Tempat indah berikutnya yang memiliki pemandangan seperti di dunia dongeng adalah sebuah goa yang terdapat di New Zealand. Goa ini juga menjadi salah satu goa yang bisa membuat siapapun terpesona melihatnya. Goa ini bernama Waitomo Glowworm cave dan dapat ditemukan di negara New Zealand.

Waitomo Glowworm cave adalah goa dengan pemandangan indah. Disini kalian bisa menaiki perahu dan masuk ke dalam goa yang bercahaya. Cahaya yang ada di dalam goa ini disebabkan oleh salah satu cacing yang bernama cacing Glowworm jenis Arachnocampa Luminosa. Cahaya dari tubuh cacing inilah yang menjadi penghias goa Waitomo.

Danau Bondhusdalen yang airnya sangat jernih
Bak Negeri Dongeng, 20 Tempat Ini Ternyata Beneran Ada lho!

Bamberg Old Town, Jerman
kota tua bamberg

Bamberg merupakan kota tua terbesar yang terdapat di Jerman. Sudah sejak tahun 1993, kota ini masuk ke dalam situs warisan dunia milik UNESCO. Tempat ini akan membawa kalian merasakan bagaimana rasanya tinggal di kota dongeng. Di Bamberg, kalian bisa melihat banyak monumen bersejarah yang sudah ada dari abad ke-11 dan 18.

Bagi kalian yang ingin merasakan seperti apa tinggal di kota tua seperti di dongeng masa lalu, Bamberg Old Town adalah tempat yang harus kalian datangi. Tidak hanya bisa melihat pemandangan yang indah, di Bamberg kalian juga bisa sedikit belajar mengenai sejarah dan arsitektur dari jaman dulu

 Itulah beberapa tempat yang dapat membuat kamu takjub dan merasa berasa negeri dongeng. 



0 komentar:

Posting Komentar

Rekor Dunia Yang Paling Unik

Dari dulu, manusia sering bersaingan demi jadi yang juara antar sesamanya. mungkin itu demi mewujudkan atau menjalankan suatu. Sering-kal...

About Me

 
Unik dan Aneh© Diseñado por: Compartidisimo